Ibunda Manohara Tinggalkan 'Tim Sukses'
Rabu, 3 Juni 2009 - 13:54 wib TEXT SIZE : Tomi Tresnady - Okezone JAKARTA - Ibarat kacang lupa dengan kulitnya. Setelah berhasil memboyong Manohara Odelia Pinot ke Indonesia, Daisy Fajarina mulai meninggalkan 'Tim Sukses" atau orang-orang yang membantunya mengangkat masalah ini ke media massa.
Hal inilah yang dialami Rudi, salah satu 'Tim Sukses" Manohara di bidang media massa. "Harusnya dia ingat proses dulu terjadinya sampai bisa seperti ini," kata Rudi saat berbincang dengan okezone melalui telepon di Jakarta, Rabu (3/6/2009).
Saat ini, kata dia, ada salah satu ormas yang mendampingi Daisy dan Manohara, sehingga 'Tim Sukses' Manohara saat ini ditinggalkan. "Saya bicara seperti ini bukan maksud saya tampil di media. Saya yang diminta bicara oleh media," katanya.
Rudy mengaku kecewa dan sedih dengan sikap Daisy Fajarina. Pasalnya, dia selama ini membantu layaknya anak kepada ibunya. "Pertama kali kita bicara soal kemanusiaan. Sekarang malah banyak kepentingan," ujarnya.
Dia mensinyalir kepentingan yang dimaksud adalah kepentingan uang. "Apalagi coba? Ini ibaratnya gula, banyak yang nyemutin. Dari pertama saya bilang, kita berhadapan dengan orang yang berkuasa dan banyak uang. Makanya banyak semutnya," paparnya.
Rudi mengingatkan, keberhasilannya memboyong Manohara ke Indonesia tidak lepas dari perannya sebagai 'Tim Sukses' Manohara di bidang media. "Ini bisa berakhir karena adanya tim media," katanya.
Terakhir pukul 4 pagi, Manohara menghubungi dirinya dan mengatakan bahwa dia sudah bersama ibunya. "Alhamdulillah. Tapi kenapa saya dipersulit untuk masuk ke Singapura," katanya. Ada massa ormas yang menghalang-halangi. Setelah saat itu sampai hari ini, dia tidak lagi bisa berkomunikasi baik dengan Daisy Fajarina maupun Manohara.
(uky)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar