Sabtu, 17 Oktober 2009

Polhukam


Berikut Daftar 16 Calon Menteri SBY-Boediono

Sabtu, 17 Oktober 2009 - 23:07 wib
text TEXT SIZE :
Share
Insaf Albert Tarigan - Okezone

JAKARTA - Sebanyak 16 calon menteri telah diwawancarai langsung oleh presiden terpilih Susilo Bambang Yudhoyono dan wakilnya Boediono. Uji kelayakan dan kepatutan yang mulai pukul 10.00 WIB hingga pukul 20.30 WIB ini berlangsung di kediaman presiden di Puri Cikeas Indah Bogor, Sabtu (17/10/2009).

Dalam wawancara yang berlangsung sekira 30 menit, presiden menyampaikan beban tugas yang harus dipenuhi oleh para calon menteri. Setelah itu, mereka menandatangani pakta integritas untuk selanjutnya mengikuti tes kesehatan. Tes kesehatan dilakukan di RSPAD Gatot Subroto Jakarta besok.

Tidak ada calon yang menegaskan jabatan yang akan mereka pangku hingga lima tahun mendatang. Mereka sekadar menyampaikan petunjuk dan membiarkan pers menebak-nebak.

Dari 16 calon, tujuh di antaranya merupakan menteri pada Kabinet Indonesia Bersatu. Mereka adalah, Hatta Radjasa, Suryadharma Ali, Jero Wacik, Muhammad Nuh, Sri Mulyani, Mari Elka Pangestu dan Sudi Silalahi. Sebagian di antaranya diperkirakan akan menempati pos baru.

Selebihnya merupakan muka baru yang disodorkan oleh partai politik maupun diminta sendiri oleh presiden. Berikut rincian nama calon menteri sekaligus prediksi pos yang mereka tempati.

  1. Hatta Radjasa: Menko Perekonomian
  2. Agung Laksono: Menko Kesra
  3. Djoko Suyanto: Menko Polhukam
  4. Suryadharma Ali: Menteri Sosial
  5. Jero Wacik: Menteri Kebudayaan dan Pariwisata
  6. Muhammad Nuh: Menteri Pendidikan Nasional
  7. Sri Mulyani: Menteri Keuangan
  8. Mari Elka Pangestu: Menteri Perdagangan
  9. Sudi Silalahi: Menteri Sekretaris Negara
  10. Gamawan Fauzi: Menteri Dalam Negeri
  11. Muhaimin Iskandar: Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi
  12. Tifatul Sembiring: Menteri Komunikasi dan Informatika
  13. Syarifuddin Hasan: Menteri Koperasi dan UKM
  14. Salim Assegaf Al Jufri: Menteri Sosial
  15. Andi Mallarangeng: Menteri Pemuda dan Olahraga
  16. Sutanto: Kepala BIN


(hri)

Tidak ada komentar: